Rabu, 25 Desember 2013

Menjadi Pemuda Masa Depan, Untuk Mewujudkan Semua Impian Indonesia !



Aku sedih dan kesal dengan keadaan negeriku ini.
Ratusan tahun Indonesia di jajah oleh bangsa asing, kemudian  bermunculan penjajah baru, penjajah  yang menjajah negerinya sendiri, banyak penipu yang menjadi pemimpin, sehingga menjadi buruk citra Negeri ini. 

Menjadi negara terkorup di dunia, karena masalah korupsi hanya dijadikan bacaan, bukan sebagai larangan yang harus ditaati.


                                           http://bayuadhitya.wordpress.com/2008/05/28/pendidikan-anti-korupsi-wajib-itu/


Menjadi negara miskin di dunia yang sekitar 20,8% dari 238 juta penduduk berada di bawah garis kemiskinan.

                                     
                                  


Sungguh tragis negeri Ini, negeri yang kaya tetapi banyak penipu yang menjadi pemimpin, para pengkhianat yang menjadi pujaan dan rakyat miskin bergelatakan serta yang paling menyedihkan lagi adalah banyak vetaran perang kemerdekaan yang hidup menderita sampai sekarang.


Kopral Gunawan       Kopral Gunawan mungkin dapat menjadi contoh 
    potret buram itu. Di tengah kemeriahan peringatan
    hari ulang tahun kemerdekaan ke-62 Republik
    Indonesia bekas pejuang ini terlupakan. Kini di usia 
    80 tahun, Gunawan harus bekerja sebagai sopir
    alat berat di Jambi.
    Sewaktu muda dia berjuang di kesatuan kompi
    Merdeka Resimen Sumatera era 1948. 
    Gunawan  menjadi teknisi berbagai alat perang

 untuk mengusir penjajah Belanda yang membonceng NICA (Netherland Indie
 Civil Administration) dari daratan Sumatra bagian Tengah.

Meski sejumlah dokumen menyatakan pejuang, Gunawan tetap tak dapat mencicipi dana pensiun veteran. Dilupakan negara tidak menyurutkan hidupnya. Gunawan juga tak mau berpangku tangan. Dia bertekad terus berjuang seumur hidup untuk membangun negeri ini.
 Wahai para pemuda, Apakah kalian bangga dengan hal ini ? bukankah kalian mendambakan seorang pemimpin yang mempunyai jiwa kepemimpinan, bukan jiwa yang hanya banyak janji, tetapi jika sudah terpilih menjadi pemimpin, dia mengabaikan amanahnya dan bahkan menghancurkan negeri yang dipimpinnya. 
Aku selalu mendambakan seorang pemimpin yang jujur, adil, menghargai jasa para pahlawan, yang bisa membawa perubahan sistem, mempunyai tekad kuat untuk menjadikan Indonesia Negera yang Maju, Unggul di segala sektor, bukan seorang pemimpin yang hanya memberikan janji busuk .

Teringat sebuah gagasan Indonesia Unggul dari
seorang pemuda aktivis yang luar biasa,
Duta Besar Indonesia, seorang penulis pidato, akademisi, dan penulis best seller nasional.
yaitu Dinno Pati Djalal
. beliau ingin mewujudkan Indonesia yang Unggul bukan sekadar slogan dan juga berharap Indonesia dapat naik level dari negara berkembang menjadi bangsa yang maju di Asia. Keyakinannya itu ia ungkapkan lantaran Indonesia memiliki semua potensi sebagai prasyarat menuju negara maju.


                            Foto: Tuesday Quote

INSTAQUOTE (no. 7) dari saya mengenai kejujuran. 


Kisah hidupnya yang pernah bekerja sebagai tukang cuci piring karena malu meminta kepada orang tuanya, Pak
Dino menyatakan tidak malu pernah bekerja sebagai pencuci piring. "Yang terpenting dari hidup ini ialah bekerja keras, ikhlas, cerdas dan tuntas untuk mencapai tujuan dan sebagai wujud kemandirian. Saya yakin, pemuda Indonesia lainnya juga berpikir demikian. Sehingga, dapat melampaui prestasi generasi sebelumnya untuk menjadi pribadi yang unggul dan mampu membawa Indonesia menjadi bangsa yang maju," tandasnya.

Seorang sosok yang luar biasa dari Bapak Dinno Pati Djalal dan Setiap gagasan yang beliau tuliskan selalu membakar jiwaku sebagai pemuda bangsa yang merindukan kejayaan Indonesia.


                                   Inilah Video tentang perjalanan Dino Patti Djalal





Negeri kita punya kekayaan dan potensi yang luar biasa. Aku yakin Indonesia Bisa maju jika para penipu yang menjadi pemimpin di binasakan ! 
Wahai pemuda, bukankah kita semua merindukan kejayaan ? Ayo kita bangun Indonesia, Kita harus menjadi agen perubahan !
kita benahi Indonesia dari keterpurukan, kejahatan para tikus kantor dan dari para pemimpin yang hanya memperkaya diri ! 


berjuanglah bangsaku ! harapan itu masih ada, mungkin tidak semua dari kita bisa menjadi presiden, tetapi kita semua bisa menjadi pemimpin, ini berdasarkan Hadits Rasulullah SAW :

“Setiap kalian adalah pemimpin dan setiap kalian akan dimintai pertanggungjawabannya. Seorang imam adalah pemimpin dan akan dimintai pertanggungjawabannya. Seorang suami adalah pemimpin terhadap keluarganya, dan akan dimintai pertanggungjawabannya. Seorang istri adalah pemimpin dalam rumah suaminya dan akan dimintai pertanggungjawabann ya. Seorang pembantu adalah pemimpin terhadap harta majikannya, dan akan dimintai pertanggungjawabannya. Setiap kalian adalah pemimpin dan akan dimintai pertanggungjawabannya.” (H.R. Bukhari dan Muslim ).                 
      
semoga saja terlahir pemimpin-pemimpin yang bertanggung jawab dan menjadikan indonesia negara yang unggul di berbagai sektor, bukan pemimpin yang rakus akan jabatan, kekuasaan serta banyak simpanan perempuan.
Ayo Menjadi Pemuda Masa Depan, Untuk mewujudkan semua impian Indonesia !

          
                                 Relawan Dino Patti Djalal Indonesia Unggul 4521 



Prayoga Rahmat
Mahasiswa Analisis Kimia Diploma IPB 2013
089638419335 
Prayoga.rahmat17@gmail.com



referensi :
http://bukucatatan-part1.blogspot.com/2012/04/fakta-buruk-tentang-indonesia.html
http://bayuadhitya.wordpress.com/2008/05/28/pendidikan-anti-korupsi-wajib-itu/ 
https://id-id.facebook.com/note.php?note_id=219265448088986 
http://www.dakwatuna.com/2009/06/10/2763/pemimpin-dan-pimpinan/#axzz2pKXExhE5 
http://www.beritasatu.com/nasional/152581-dino-patti-djalal-ajak-generasi-muda-untuk-bangkit.html

Sabtu, 21 Desember 2013

Tentang Dino Patti Djalal

Dari tukang cuci piring di KBRI Washington menjadi Duta Besar di KBRI Washington dan sekarang akan menjadi pemimpin yang luar biasa. 
inilah sosok sang Dino Patti Djalal, seorang Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat, seorang penulis pidato, akademisi, dan penulis best seller nasional.
Beliau juga adalah seorang pemuda aktivis yang mendorong para pemuda untuk kreatif memeluk, bukan menghindari globalisasi, yang ia gambarkan sebagai kekuatan terbesar abad ke-21, sama seperti Indonesia berhasil merangkul nasionalisme sebagai kekuatan terbesar abad ke-20.

ditengah kesibukannya beliau pun menulis banyak buku, diantaranya buku luar biasa yang berjudul Nasionalisme Unggul : Bukan Hanya Slogan” 145 Ide & Kutipan Inspiratif Jilid 1


                                                      Foto: Dengan ini kami ingin mengundang Bapak/ Ibu untuk menghadiri

Peluncuran Buku Dino Patti Djalal “Nasionalisme Unggul : Bukan Hanya Slogan” 145 Ide & Kutipan Inspiratif Jilid 1

Acara akan dilaksanakan pada:

Hari       : Sabtu, 9 November 2013
Waktu   : 15:00-17:00 WIB
Tempat : Palalada, Alun Alun Indonesia, Grand Indonesia-West Mall, Lantai 3
    Jl. M. H Thamrin No 1 Jakarta
Dress Code : Bebas Rapih
Untuk RSVP : 
rsvp.dinopattidjalal@gmail.com.

Terima kasih atas perhatiannya dan sampai bertemu nanti

beliaupun berkunjung ke Sulawesi Selatan untuk membagi-bagikan 500 buku Nasionalisme Unggul : Bukan Hanya Slogan! kepada masyarakat di Makassar

                         Foto: Persiapan Kunjungan ke Sulawesi Selatan.
Sesuai rencana Dino Pati Djalal akan membagi-bagikan 500 buku Nasionalisme Unggul : Bukan Hanya Slogan! kepada masyarakat di Makassar
Makassar Sudah Siapkah Anda?


Gagasan-gagasan yang beliau tuliskan sangat membangkitkan semangat agar indonesia menjadi bangsa yang unggul.

diantaranya :

Quote of the day. No.030 Dari Buku Nasionalisme Unggul : Bukan Hanya Slogan "Kita harus menjadi agen perubahan permanen, bukan perubahan sesaat" 

Quote No 088 dari Buku Dino Patti Djalal 

"Ada pepatah: 'Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai pahlawannya'. Saya setuju, tapi saya juga ada definisi sendiri : 'Bangsa yang besar adalah bangsa yang setiap generasinya sepanjang masa selalu bisa menelorkan pahlawan-pahlawan baru'"
Selamat Hari Pahlawan.



@dinopattidjalal: INSTAQUOTE Dino Djalal no 2. Silahkan baca, download, sebarkan dan RT. Salam buat keluarga dari saya.

Foto: Friday Quotes..

@dinopattidjalal: INSTAQUOTE Dino Djalal no 2. Silahkan baca, download, sebarkan dan RT. Salam buat keluarga dari saya.

Dino Patti Djalal: Saya Ingin Dipilih Karena Gagasan


Bapak Dino menjelaskan, dirinya ingin dipilih oleh masyarakat sebagai capres Partai Demokrat karena gagasan 'Indonesia Unggul' yang diusungnya. "Yang terpenting bagaimana saya bisa meyakinkan rakyat bahwa Indonesia Unggul bukan sekadar slogan," paparnya.Dino juga berharap Indonesia dapat naik level dari negara berkembang menjadi bangsa yang maju di Asia. Keyakinannya itu ia ungkapkan lantaran Indonesia memiliki semua potensi sebagai prasyarat menuju negara maju.


@dinopattidjalal : INSTAQUOTE (no. 3) dari saya hari ini. Kalau anda sependapat,bantu RT ya. Selamat berhari minggu.

Foto: Sunday Quote

@dinopattidjalal : INSTAQUOTE (no. 3) dari saya hari ini. Kalau anda sependapat,bantu RT ya. Selamat berhari minggu.

INSTAQUOTE (no 5) dr saya re PARPOL hari ini. Kalau anda sependapat, bantu RT ya. Salam buat keluarga.
Foto: Monday Quote

INSTAQUOTE (no 5) dr saya re PARPOL hari ini. Kalau anda sependapat, bantu RT ya. Salam buat keluarga.

INSTAQUOTE (no. 6) dari saya hari ini re GENERASI POLITIK 2014.

Foto: Tuesday Quote

INSTAQUOTE (no. 6) dari saya hari ini re GENERASI POLITIK 2014.

INSTAQUOTE (no. 7) dari saya mengenai kejujuran.

Foto: Tuesday Quote

INSTAQUOTE (no. 7) dari saya mengenai kejujuran.

beliaupun membuat gagasan mengenai ciri kampanyenya.

                                Foto: INSTAQUOTE (no. 8) dari saya hari ini mengenai ciri kampanye saya.



Instaquote No 9 Dino Patti Djalal

Foto: Instaquote No 9 Dino Patti Djalal
Add caption

Instaquote No 10 dari Dino Patti Djalal 

Setuju kah saudara ?

Foto: Instaquote No 10 dari Dino Patti Djalal 
Setuju kah saudara ?
Add caption


                                      Foto: Mari saksikan Dino Patti Djalal Live dari Youtube dalam acara PPI Belanda "Kabar Tentang Indonesia" hari Sabtu Pukul 03:00 WIB 

Pelajar dari seluruh dunia dapat berinteraksi langsung dengan Dino Patti Djalal. 

Tatacara atau informasi : www.ppibelanda.org

beliau pun menerima undangan untuk berdiskusi dari Youtube bersama Mahasiswa Indonesia di Seluruh Dunia dalam acara "Kabar Tentang Indonesia" yang di gagas oleh PPI Belanda

                                                 http://www.youtube.com/watch?v=ngsi4lIo7JI

                                                              \

sungguh sangat ideal untuk menjadi seorang pemimpin di Indonesia, dan saya yakin beliau bisa mewujudkan Indonesia Unggul bukan sekedar slogan .